Fungsi Utama Pelabuhan
Fungsi utama dari pelabuhan yaitu:
1. Sebagai Link (mata rantai)
Arti pelabuhan disini merupakan salah satu mata rantai proses transportasi dari tempat asal barang ke tempat tujuan.
2. Interface (titik temu)
Arti pelabuhan dalam interface adalah sebagai tempat pertemuan dua moda transportasi, misalnya transportasi laut dan transportasi darat.
3. Gateway (pintu gerbang)
Arti pelabuhan dalam gateway yaitu sebagai pintu gerbang suatu negara, dimana setiap kapal yang berkunjung harus mematuhi peraturan dan prosedur yang berlaku di daerah dimana pelabuhan tersebut berada.
4. Industri Entity
Pelabuhan memiliki peran penting atas perkembangan industri suatu negara / daerah yang umumnya berorientasi pada kegiatan ekspor.
Â
Peranan Umum Pelabuhan
Â
Pelabuhan memiliki peranan umum, diantaranya:
1. Melayani kebutuhan perdagangan internasional (ekspor impor) dari daerah (hinterland) di mana pelabuhan tersebut berada.
2. Membantu kelancaran perputaran roda perdagangan regional (antar pulau).
3. Menampung pangsa pasar yang semakin meningkat dari lalulintas (traffic) internasional, baik transhipment maupun barang masuk.
4. Mendorong pertumbuhan perekonomian daerah yang masih belum berkembang.